Begini Wajah Firaun Ramses 2 saat Usia 45 Tahun

rekonstruksi wajah firaun ramses 2

Para peneliti Face Lab di Liverpool John Moores University berhasil merekonstruksi wajah Ramses 2 dari bentuk tengkoraknya. (Foto: courtesy Liverpool John Moores University for BATUKITA.com)

BATUKITA.COM-Kota Batu - Siapa yang ingin tahu wajah raja Mesir Firaun Ramses 2 yang terkenal itu?

Para peneliti Face Lab di Liverpool John Moores University berhasil merekonstruksi wajah Ramses 2 dari bentuk tengkoraknya.

Sebuah tim yang dipimpin Profesor Caroline Wilkinson dan Universitas Kairo merekonstruksi bagaimana Firaun terlihat pada usia 45 tahun.

Tim juga merekonstruksi wajah raja Mesir dinasti ke-19 itu pada usia kematiannya, sekitar 90 tahun.

Ramses II bisa dibilang raja Mesir terbesar dan terkuat selama periode Kerajaan Baru dan hidup dari 1303 -1213 SM.

Makamnya ditemukan lalu dipindahkan pada 1881. Dan isinya sekarang dipajang di Museum Nasional Peradaban Mesir.


Tim Face Lab bekerja sama dengan Sahar Saleem, seorang ahli mumi dan profesor radiologi untuk menghasilkan dua penggambaran wajah menggunakan data CT, foto, dan data sejarah Firaun.

Prof Caroline Wilkinson, Dr Jessica Liu dan Mark Roughley menghabiskan waktu tiga bulan membuat kedua wajah dengan tekstur CGI penuh.

"Berkat kerja rekonstruksi yang hati-hati dari tim ilmuwan, seluruh dunia akhirnya dapat melihat Rameses II yang legendaris, 3.300 tahun setelah kematiannya," kata Prof Caroline Wilkinson.

Dipimpin oleh Caroline Wilkinson dan Sahar Saleem, mereka mampu menafsirkan tengkorak Firaun dan memulihkan citra aslinya. Lalu merekonstruksi fitur dan pewarnaan kulitnya.


“Saat kami melihat tengkorak untuk pertama kalinya, kami awalnya mencari detail karakteristik yang paling terlihat,” kata Caroline.

“Misalnya, di Ramses II ada tulang hidung yang sangat lebar. Itu, di antara mata, sangat tinggi dan sangat menonjol,".

Melalui pekerjaan yang cermat, termasuk penggunaan perangkat lunak yang digunakan dalam rekonstruksi kriminal, tim Face Lab menunjukkan dengan tepat posisi otot wajah firaun.

"Semakin kuat otot di tempatnya berlabuh, semakin banyak ikatannya akan meninggalkan bekas yang terlihat di permukaan tengkorak," jelas Profesor Wilkinson.

Tim Face Lab telah membuat ulang serangkaian wajah tokoh sejarah penting termasuk Robert the Bruce dan Raja Richard III. (#)

John