Emas Sepak Bola SEA Games Setelah 32 Tahun

timnas sepak bola emas sea games 2023

Timnas Indonesia U-22 akhirnya merebut emas dalam laga final sepak bola SEA Games 2023 lawan Thailand, Selasa 16 Mei 2023 malam. (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)  

BATUKITA.COM-Jakarta - Timnas Indonesia U-22 akhirnya merebut emas dalam laga final sepak bola SEA Games 2023, Selasa 16 Mei 2023 malam.

Dalam pertandingan di Stadion Olympic, Phnom Penh, Kamboja, tim Merah Putih mengandaskan tim Thailand dengan skor 5-2.

Dalam rangkuman pertandingan, Indonesia sempat unggul 2-0 pada babak pertama melalui kaki Ramadhan Sananta. Skor bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, Thailand membalas dua gol lewat tendangan Anan Yodsangwal dan Yotsakon Burapha. Skor tetap imbang hingga wasit meniup peluit 90 menit.

Masuk babak tambahan, tim junior Garuda kemudian menambah tiga gol dari pemain berbeda. Mereka adalah Irfan Jauhari, Fajar Fathur Rahman, dan Beckham Putra Nugraha.

Keributan sempat terjadi pada extra time ini hingga beberapa kartu merah dikeluarkan wasit Qasim Matar Ali Al Hatmi dari Oman.

Skor 5-2 bertahan hingga peluit akhir 2x15 menit babak tambahan. Tim asuhan Indra Sjafri ini dinobatkan sebagai pemenang.


Penutup Paceklik 32 Tahun

Raihan emas sepak bola SEA Games ini terjadi setelah Indonesia menunggu selama 32 tahun sejak 1991.

Selama SEA Games,  Indonesia tercatat tiga kali meraih emas cabor sepak bola.

Emas pertama diraih pada SEA Games 1987. Lalu untuk kedua kalinya, pada SEA Games 1991, Timnas Indonesia kembali meraih juara.

Pada 1991 itu,  pelatih timnas adalah Anatoli Fyodorich Polosin asal Rusia Pemain-pemain yang dibawa kala itu antara lain Robby Darwis, Rochy Putiray, Aji Santoso, Widodo Cahyono Putro.

Selama 32 tahun setelah 1991 itu, ada empat kesempatan untuk meraih emas. Indonesia masuk final. Yakni pada 1997, 2011, 2013, dan 2019.

Namun sayang, dalam empat laga final itu, Indonesia harus kecewa karena hanya meraih perak.

Dalam cabor sepak bola SEA Games, Thailand merupakan pemegang juara terbanyak. Thailand tercatat menang 16 kali, disusul Malaysia sebanyak enam gelar, dan Myanmar lima kemenangan. (#)

John